MBKM

EDOM - MBKM Prodi Fisika
  • Enrolled students: No students enrolled in this course yet
MBKM - Sistem Kendali

Mata kuliah Sistem Kendali bertujuan agar mahasiswa mampu mengaplikasikan konsep dan prinsip dasar sistem kendali yang dapat diterapkan pada sistem alutsista di bidang pertahanan. Mata kuliah ini membahas topik pendahuluan sistem kendali yang berkaitan dengan mata kuliah elektronika dasar, fisika dasar dan fisika komputasi; model matematika dalam sistem kendali pada domain frekuensi dan waktu; performa sistem kendali berupa respons waktu, reduksi multi-subsistem, dan stabilitas; metode sistem kendali digital. Pembelajaran akan dilaksanakan dengan menerapkan pendekatan student center learning. Mahasiswa didorong dan difasilitasi untuk aktif mencari dan menemukan pengetahuan serta memperoleh keterampilan dan sikap.

  • Enrolled students: 10
MBKM - Radar Militer

Mata kuliah ini bertujuan agar mahasiswa mampu mengaplikasikan konsep dan prinsip dasar fisika tentang radar militer yang dapat diterapkan pada sistem alutsista di bidang pertahanan. Mata kuliah ini membahas topik teknologi radar militer yang berkaitan dengan mata kuliah Gelombang, Elektromagnetik, Fisika Komputasi dan Fisika Instrumentasi. Secara umum mata kuliah ini membahas konsep dari radar, perhitungan fisika teoritis yang berhubungan dengan radar militer, perkembangan tentang teknologi instrumentasi radar untuk alutista di darat, laut dan udara, serta konsep desain pemodelan untuk menginterpretasikan pengolahan data dari radar.

  • Enrolled students: 12
MBKM - Material Pertahanan

Mata kuliah ini bertujuan agar mahasiswa mampu memahami fisika material, konsep material pertahanan dan prinsipnya dalam bidang pertahanan serta mampu memahami fenomena-fenomena di bidang material yang menjadi landasan aplikasi di bidang pertahanan.

  • Enrolled students: 26